Masih "bincang-bincang" seputar blogging, melanjutkan Bag. 1 dan Bag. 2 yang lalu. Kali ini tentang copy - paste blog. Saya yakin hampir seluruh blogger sejati sangat tidak menyukai copy paste isi blog. Saya punya beberapa anggapan tentang copy paste blog :
1. Sewaktu mengikuti seminar IT di Kendal, beberapa waktu lalu, Nara sumbernya (saya lupa waktu itu yang bilang Pak Romi atau Pak Onno ^_^) mengatakan : "Ketika kita membuat sebuah blog maka saat itu pula kita akan mempersempit "jalur" situs porno di internet". Jadi menurut saya selama nge-blog tentang hal-hal yang baik apalagi bertujuan untuk berbagi ilmu pengetahuan, maka meng-copy ilmu kemudian kita posting dalam blog sendiri tidak masalah. Karena semakin sering kita "menggemukkan" blog kita dengan ilmu yang bermanfaat (walau copy paste) maka kita juga telah turut ambil bagian dalam menekan pertumbuhan pornografi di internet. (Eiiit... tunggu dulu, jangan terlalu cepat berkomentar dulu sebelum membaca habis postingan ini ya ^_^)
2. Bagi para pemula alias newbie, dengan modal ilmu PAS-PASAN tentu sangat sulit memulai blogging. Dengan anggapan yang terpatok di kepala bahwa copy paste blog SANGAT DILARANG KERAS akan membuat mereka semakin minder untuk go bloging. Secara tidak langsung ini akan membunuh semangat awal para pemula, yang seharusnya bisa membantu diri mereka untuk lebih memahami tentang bloging. Coba sejenak kita berpikir menjadi seorang newbie, ketika kita sedang searching terus mendapat sebuah ilmu yang membuat kita sangat senang dan kagum sampai menggebu-gebu, maka kita ingin sekali "mengabadikannya" dan menuliskannya dalam sebuah blog. Hal ini banyak sekali terjadi dalam blognya Pak Romi, hampir di setiap postingan beliau selalu saja ada yang mengisi comment : "Pak Romi postingannya bagus sekali, sangat inspiratif, boleh saya copy di blog saya?"
3. Di dunia maya ini kadang sangat sulit menentukan PEMILIK SAH sebuah artikel ataupun berita yang benar-benar original. Karena, misal saat kita berbagi objek (tulisan, berita, atau apapun) di Facebook, maka objek tersebut akan dengan sangat mudah kita copy dan simpan dalam komputer kita.
4. Sekali lagi, cobalah beri kesempatan kepada para pemula untuk memulai bloging. Tetapi tetap yang namanya copy-paste ono toto kromone (ada etikanya). Walau ada toleransi untuk mengcopy, SUMBER/ASALNYA HARUS TETAP DICANTUMKAN. Bagaimanapun juga yang "muda" harus tetap menghormati yang "tua" ^_^. Alangkah baiknya lagi bila copy paste-nya bertujuan untuk menyempurnakan atau untuk menjelaskan secara lebih detil dan terperinci tentang tulisan aslinya (seperti yang sudah saya lakukan disini ^_^ hehehe...)
5. Last but not the Least. Buat para blogger yang dulu pernah jadi seorang Newbie alias blogger Pemula yang pernah melakukan copy-paste dalam blogging... Coba deh baca lagi blognya yang dulu. Mungkin setelah membacanya akan muncul semacam perasaan aneh... (ya sedikit malu juga ^_^) "Kok gue pake copy paste ya?! Harusnya gue bisa bikin sesuatu yang orisinil yang [SMACK] bisa bikin orang lain kagum liat postingan gue." Nah... titik kulminasi inilah yang sebenarnya akan mengubah seorang blogger newbie menjadi seorang blogger sejati! (^_^ hehehe... terlalu berlebihan nggak ya??)
So, buat para Blogger Pemula, nggak usah JAIM, JAYUS, JABLAY apalagi LEBAY kalo emang mo bikin blog yang mengandalkan copy paste ^_^ (cuman kalo bisa sich jangan kebanyakan ngopy ya?! ^_^ kopi kan nggak baik buat mata... bener kok! coba aja taburin tuh bubuk kopi ke mata, pasti nggak baik ^_^ hehehe...) Kelak sepanjang perjalananhidup bloging anda, anda akan memahami bahwa mem-posting yang original, yang bener-bener keluar dari lubuk hati dan pikiran anda sendiri itu jauh lebih MAKNYOEZZ dari sekedar copy-paste... Suer! ^_^ ALL HAIL BLOGGER INDONESIA!
1. Sewaktu mengikuti seminar IT di Kendal, beberapa waktu lalu, Nara sumbernya (saya lupa waktu itu yang bilang Pak Romi atau Pak Onno ^_^) mengatakan : "Ketika kita membuat sebuah blog maka saat itu pula kita akan mempersempit "jalur" situs porno di internet". Jadi menurut saya selama nge-blog tentang hal-hal yang baik apalagi bertujuan untuk berbagi ilmu pengetahuan, maka meng-copy ilmu kemudian kita posting dalam blog sendiri tidak masalah. Karena semakin sering kita "menggemukkan" blog kita dengan ilmu yang bermanfaat (walau copy paste) maka kita juga telah turut ambil bagian dalam menekan pertumbuhan pornografi di internet. (Eiiit... tunggu dulu, jangan terlalu cepat berkomentar dulu sebelum membaca habis postingan ini ya ^_^)
2. Bagi para pemula alias newbie, dengan modal ilmu PAS-PASAN tentu sangat sulit memulai blogging. Dengan anggapan yang terpatok di kepala bahwa copy paste blog SANGAT DILARANG KERAS akan membuat mereka semakin minder untuk go bloging. Secara tidak langsung ini akan membunuh semangat awal para pemula, yang seharusnya bisa membantu diri mereka untuk lebih memahami tentang bloging. Coba sejenak kita berpikir menjadi seorang newbie, ketika kita sedang searching terus mendapat sebuah ilmu yang membuat kita sangat senang dan kagum sampai menggebu-gebu, maka kita ingin sekali "mengabadikannya" dan menuliskannya dalam sebuah blog. Hal ini banyak sekali terjadi dalam blognya Pak Romi, hampir di setiap postingan beliau selalu saja ada yang mengisi comment : "Pak Romi postingannya bagus sekali, sangat inspiratif, boleh saya copy di blog saya?"
3. Di dunia maya ini kadang sangat sulit menentukan PEMILIK SAH sebuah artikel ataupun berita yang benar-benar original. Karena, misal saat kita berbagi objek (tulisan, berita, atau apapun) di Facebook, maka objek tersebut akan dengan sangat mudah kita copy dan simpan dalam komputer kita.
4. Sekali lagi, cobalah beri kesempatan kepada para pemula untuk memulai bloging. Tetapi tetap yang namanya copy-paste ono toto kromone (ada etikanya). Walau ada toleransi untuk mengcopy, SUMBER/ASALNYA HARUS TETAP DICANTUMKAN. Bagaimanapun juga yang "muda" harus tetap menghormati yang "tua" ^_^. Alangkah baiknya lagi bila copy paste-nya bertujuan untuk menyempurnakan atau untuk menjelaskan secara lebih detil dan terperinci tentang tulisan aslinya (seperti yang sudah saya lakukan disini ^_^ hehehe...)
5. Last but not the Least. Buat para blogger yang dulu pernah jadi seorang Newbie alias blogger Pemula yang pernah melakukan copy-paste dalam blogging... Coba deh baca lagi blognya yang dulu. Mungkin setelah membacanya akan muncul semacam perasaan aneh... (ya sedikit malu juga ^_^) "Kok gue pake copy paste ya?! Harusnya gue bisa bikin sesuatu yang orisinil yang [SMACK] bisa bikin orang lain kagum liat postingan gue." Nah... titik kulminasi inilah yang sebenarnya akan mengubah seorang blogger newbie menjadi seorang blogger sejati! (^_^ hehehe... terlalu berlebihan nggak ya??)
So, buat para Blogger Pemula, nggak usah JAIM, JAYUS, JABLAY apalagi LEBAY kalo emang mo bikin blog yang mengandalkan copy paste ^_^ (cuman kalo bisa sich jangan kebanyakan ngopy ya?! ^_^ kopi kan nggak baik buat mata... bener kok! coba aja taburin tuh bubuk kopi ke mata, pasti nggak baik ^_^ hehehe...) Kelak sepanjang perjalanan
6 komentar:
Hmmm...baguslah .
ada benarnya juga buat sesuatu yang murni hasil dari pemikiran sendiri ..
PEDE aja legeee...
kalau kebanyakan copy paste mah kita nggak bakalan jadi manusia yang kreatif he he ...
blognya menurutku lumayan bagus kok .. tapi kok gak ada resensi buku yaaa cka ka ka ka !
harus kreatif dunks...:D
ATM = Amati Tiru Modifikasi
itu kuncinya... ^_^
betul kuncinya adalah kreatif..dan punya inisiatif buat mengembangkan ide ke dalam sebuah blog.
Permisi...soal copas saya sepakat memang itu bukan hal baik buat ngeblog.
Tapi saya memang masih sering copas untuk mengkliping berita yang saya anggap penting dan menarik.
Karena beberapa kali saya kesulitan mencari artikel menarik yang pernah saya baca. Jadi...ya saya copas aja di blog saya berikut link sumbernya...
Tentu ini bukan hal baik untuk ditiru. Dan ini juga bukan pembenaran bagi saya lho...
Buat saya copy paste nggak masalah, apalagi untuk berlatih dan belajar.
Semua pasti berawal dari meniru. Mustahil seseorang bisa menjadi hebat tanpa pernah sekali pun meniru ^_^
Posting Komentar