"Seandainya di depan mataku ini ada tembok berwarna putih, lalu Muhammad mengatakan bahwa tembok itu berwarna hitam, maka aku akan bohongkan mataku, dan akan kukatakan bahwa tembok itu berwarna hitam!". (perkataan Abu Bakar radhiallahu anhu, dinukil dari ceramah sejarah Nabi, oleh Khalid Basalamah)

31 Maret 2009

Pivot Stickfigure Animator

Di penghujung bulan Maret 2009 ini, saya ingin mereview sebuah free software yang sangat erat hubungannya dengan salah satu hobi saya, yaitu animasi. Masih ingat dengan sebuah iklan televisi milik Appeton Weightgain? Itu lho... susu penambah massa tubuh khusus untuk orang-orang yang terlalu kurus... yang menampilkan sebuah animasi stickfigure (animasi sederhana yang menggunakan model manusia dalam bentuk stick/batang lidi).

Untuk membuat rentetan beberapa gambar yang terpadu dalam sebuah animasi 2 dimensi ternyata memang sangat melelahkan ^_^ apalagi bila software yang digunakan sangat rakus menelan resource di komputer kita. Tapi dengan menggunakan Pivot Stickfigure Animator 2.2.5 ini, anda tidak perlu menyiapkan resource yang terlalu besar. Karena freeware ini sangat ringan dan simple...

Hanya dibutuhkan sedikit imajinasi dan kecermatan untuk membuat sebuah animasi bertipe file .gif dengan menggunakan freeware ini. Bahkan meski dengan ukuran installer yang begitu kecil (sekitar 1/2 Mb saja), software ini juga sudah menyertakan beberapa sample animasi untuk dapat dipelajari. Benar-benar sangat cocok untuk para newbie dalam bidang animasi ^_^

Tunggu apa lagi?! Langsung saja download dan pergunakan dengan bebas free software ini, jangan kuatir dengan masalah lisensi atau takut dengan undang-undang pembajakan, karena Pivot Stickfigure Animator ini benar-benar free, dibuat untuk dinikmati secara bebas! Silahkan download disini!

30 Maret 2009

"Kerak" itu semakin tebal...

Pagi ini abis ngrebus air, saya siapin satu-satunya termos milik kami. Ketika saya angkat selang pompanya, samar-samar tampak lapisan warna putih di sekelilingnya. Di beberapa bagian yang "sulit dijangkau" juga terlihat berwarna lebih buram karena adanya lapisan kerak (mirip kerak kapur). Nggak disangka dalam kurun waktu satu tahun, ternyata kerak yang ditinggalkan air dari PDAM Kendal bisa sampai setebal itu. Lalu yang sudah dikonsumsi di dalam tubuh ini seperti apa...?

Sekonyong-konyong berkelebat pikiran : Kalo hanya dalam satu tahun kerak kapur dari air PDAM bisa setebal itu, kira-kira kerak dosa yang sudah dicatat Roqib dan Atid selama 27 tahun dalam hati dan tubuh ini sudah setebal apa?! Sepertinya langit dan bumi sudah penuh dengan kerak dosaku... -_-

Seiring bergulirnya waktu, sadar atau tidak sadar, tingkah laku dan perbuatanku yang tidak benar membuat tumpukan dosa itu terus bertambah. Salah satu cara untuk menguranginya ya... terus menyibukkan diri mencari ilmu dan mengembangkan diri sendiri. Semakin merasa bahwa terlalu banyak lapisan kerak dosa dalam tubuh ini, maka semakin ingin berusaha menyibukkan diri untuk memperbaiki diri membangun personal branding. Walaupun memang jalan untuk membangun personal branding memang luar biasa susahnya...

26 Maret 2009

Laki-laki LUAR BIASA dari Mesir

Sayyed Muhammad Ahmad Abdallah, "The Incredible Hulk" dari Mesir ini telah menikah sampai 28 kali, seorang ayah dari 35 anak-anaknya, dan seorang suami dari 4 istri...

Dia bisa membengkokkan sebuah uang koin hanya dengan jepitan matanya, kemudian membelahnya jadi dua hanya dengan tangan kosong (persis kayak membuka kacang kulit!).

Kekuatan fisiknya mencapai 260 horse power (tenaga kuda) atau setara dengan 30 ribu laki-laki normal. Sedangkan ayah kandungnya mencapai 840 tenaga kuda... (manTAB nggak tuch!).

Ketika diajak berjabat tangan Sayyed tidak akan menggoyangkan jabatannya, karena bila itu ia lakukan, maka tangan orang yang ia jabat pasti akan cidera...

Nyaris dalam kesehariannya tidak pernah tidur karena memang energinya yang sangat melimpah, dan yang lebih mencengangkan lagi... (Maaf) Sayyed mampu berhubungan sex 15 kali dalam sehari...! (bener-bener lelaki sejati ^_^)

catatan : 1 tenaga kuda setara dengan kekuatan 360 laki-laki dewasa yang sehat.

Video wawancaranya bisa dilihat disini.

Kalimat yang sering diulang-ulang saat wawancaranya adalah... "Seluruh yang ada pada diri saya adalah karunia dari Alloh".

24 Maret 2009

Adab makan yang Islami

Pas lagi istirahat siang ini, iseng-iseng baca satu artikel dari milis Kendal Online tentang...

Adab makan dalam ISLAM
Sesungguhnya terdapat suri tauladan yang baik bagi kita, seperti yang telah diajarkan oleh Rasulullah SAW melalui Sunnahnya. Dan alangkah ruginya jika kita meninggalkan atau melupakan Sunnah Rasul tersebut, yang didalamnya terkandung banyak kebaikan, Padahal kebaikan itu datangnya dengan cara mengikuti apa yang dicontohkan beliau. Dan salah satu teladan yang baik yang dicontohkan oleh Rasulullah dan diikuiti oleh para Sahabatnya adalah: Adab Rasulullah ketika hendak makan :

1. Makan berjama’ah
Berkumpul menghadapi hidangan dan makanan secara berjama’ah adalah suatu yang dianjurkan bagi kaum muslimin di samping akan mendapatkan keutamaan berdasarkan hadits berikut:

’Berjama’ahlah dalam menyantap hidanganmu dan sebut nama Allah padanya, niscaya akan mengandung berkah bagimu. (Silsilah Hadits-hadits Shahih no. 664).

Berkenaan dengan seseorang yang datang kepadanya dan ia berkata: Hadits ini dikabarkan oleh Rasulullah SAW, Wahai Rasulullah, kami ini setiap kali makan tidak pernah kenyang. Maka Rasulullah berkata: “Pasti masing-masing kamu makan sendiri-sendiri. Dia menjawab: benar ya Rasulullah. Rasulullah berkata: “Berjama’ahlah dalam menyantap makananmu.”

Hadits di atas memerintahkan kepada kita agar setiap kali makan supaya berkumpul melingkar pada satu nampan makanan dan tidak makan sendiri-sendiri, sebab makan sendiri-sendiri itu disamping akan membuat masing-masing orang yang makan itu tidak akan kenyang (seperti kata sahabat di atas) juga tidak mendapatkan berkah/kecukupan. Karena kecukupan itu akan diperoleh dengan makan bersama, meskipun jumlah peserta hidangan bertambah, sebagaimana kata Nabi “Makanlah berjama’ah dan jangan bercerai-berai, sesungguhnya makanan satu orang itu cukup untuk dua orang”.

“Sesungguhnya makanan satu orang itu cukup untuk dua orang makanan dua orang cukup untuk tiga atau empat orang dan makanan empat orang cukup untuk lima atau enam orang. (Silsilah hadits-hadits shahih no. 895).

2. Makan dengan menggunakan Shahfah/Qash’ah (nampan) dan di atas hamparan.
Makan berjama’ah di atas hamparan dengan menggunakan Shahfah. Salah satu sunnah Nabi yang harus diikuti adalah : ”Tidaklah makan diatas meja makan dan tidak pula menggunakan Sukurrajah (Diriwayatkan oleh Tirmidzi dalam Syamail, shahih Bukhari no. 5386 dalam kitab Fathul Bari 9/532).

Ibnu Hajar berkata: “Guru kami berkata dalam (Syarah at-Tirmidzi): “Sukurrajah itu tidak digunakan karena mereka (Rasulullah dan para shahabat) tidak pernah menggunakannya, sebab kebiasaan mereka makan bersama-sama (dengan Shahfa-pent) atau karena makan dengan menggunakan sukurrajah itu menjadikan mereka tidak merasa kenyang. (al-Fath 9/532).

3. Mengambil suapan yang jatuh.
Nabi berkata: “Apabila salah seorang dari kamu makan, kemudian suapannya jatuh dari tangannya, hendaklah ia membersihkan apa yang kotor darinya lalu memakannya, dan janganlah ia membiarkannya untuk (dimakan) setan. (Silsilah hadits-hadits Shahih) no. 1404).

Hadits ini mengajarkan kepada kita agar tidak menyia-nyiakan makanan yakni dengan tidak membiarkan makanan yang jatuh untuk dimakan setan.

4. Menjilati makanan dan shahfah.
“Dan janganlah ia mengusap tangannya dengan mindil/serbet hendaklah ia menjilati tangannya, karena seseorang itu tidak mengetahui pada makanannya yang mana yang mengandung berkah untuknya, sesungguhnya setan itu selalu mengintai untuk merampas harta manusia dari segala penjuru hingga di tempat makannya. Dan janganlah ia mengangkat shohfahnya hingga menjilatinya dengan tangan, karena sesungguhnya pada akhir makanan itu mengandung berkah. (Silsilah hadits-hadits shahih no. 1404).

Berkata Imam Nawawi, tentang makna kaliamat “Pada makanannya yang mana yang diberkahi.” Ia berkata: Sesungguhnya makanan yang dihidangkan untuk manusia itu mengandung berkah, sedang dia tidak mengetahui apakah berkah itu pada makanan yang ia makan atau pada sisa makanan yang melekat di tangannya atau pada sisa makanan di dalam shahfah atau pada suapan yang jatuh. Untuk itu hendaklah ini menjaga semua itu agar selalu mendapatkan berkah. (Fathul Bari 9/578).

5. Mengusap makanan dengan mindil
Nabi bersabda “Janganlah mengusap tangannya dengan mindil hingga menjilati tangannya..”

Hadits ini mengisyaratkan kepada kita agar setiap selesai menjilati tangan agar mengusapnya dengan serbet, bukan dengan selainnya seperti dengan handuk atau tisue (kertas tipis). Ibnu Hajar berkata: “Hadits diatas berisi larangan bagi orang yang mempunyai serbet tapi tidak mengusap tangan dengannya dan juga berisi larangan terhadap orang yang menggunakan selainnya. (Fathul Bari 9/557).

6. Berkumur-kumur setelah makan
Ali bin Abdullah telah menceritakan kepada kami, Sufyan telah menceritakan kepada kami : Aku telah mendengar Yahya bin Said dari Busyair bin Yasar dari Suwaid bin Nu’man berkata : Kami keluar bersama Rasulullah ke Khaibar. Tatkala kami sampai di Shahba, Nabi mengundang makan, dan tidak dihidangkan makanan kecuali gandum, maka kami makan (bersama). Kemudian beliau berdiri untuk menjalankan shalat, maka beliau berkumur-kumur, dan kamipun berkumur-kumur. (HR. Bukhari no. 5445 dalam al-Fath 9/576).

Catatan :
Qash’ah adalah piring besar untuk makan sepuluh orang sedangkan Shahfah adalah piring besar untuk makan lima orang. Adapun Sukurrajah adalah piring kecil yang biasa dipakai untuk memberi makan anak kecil. (Fathul Bari 9/532).

Mindil adalah kain yang dipakai untuk mengusap tangan selesai makan dan bukan kain yang dipakai untuk mengusap badan selesai mandi. (Fathul Bari 5/577).

Begitu selesai membaca semuanya, tiba-tiba terdengar "panggilan perut" ^_^. Terus langsung pulang ke rumah mo praktekin Sunnah Rasul tentang adab makan...

Sampai di rumah langsung cuci tangan lalu lesehan di lantai menunggu hidangan dari istri, "Mah, pake satu piring wae, makan bareng-bareng, nggak usah pake sendok." bilangku sama sang istri. Begitu hidangan keluar... la-dallahh...! Ternyata menunya Nasi Soto! Kebayang nggak, makan nasi soto nggak pake sendok, alias tangan kosong... heheheh... ^_^ Tapi nggak masalah, bagaimanapun sunnah tetep jalan terus! Akhirnya dengan perjuangan penuh semangat, ludeslah satu piring soto itu tanpa ada satu butir-pun nasi yang tersisa ^_^ Pikiranku jadi berimajinasi betapa nikmatnya dahulu ketika Rasul sedang makan bersama istri dan sahabat-sahabatnya...

Ternyata cara makan Islami yang sebenarnya memang bener-bener nikmat, bisa dicoba kalo nggak percaya!! ^_^

20 Maret 2009

Menghadapi kaum Versatile

Akhirnya selesai juga "tugas negara" hari ini (wedew... is it to hyperbolic?! ^_^ ). Advanced Procurement Training, denger namanya kayaknya kok cool, tapi begitu ditranslate... Pelatihan Manajemen Pengadaan Barang dan Jasa. Bukan inti pelatihannya yang akan saya singgung disini, not that point, tapi beberapa "EXP" (baca : experience, ini istilah dalam dunia game, artinya pengalaman) yang saya serap dalam 3 hari kemarin.

Sebelumnya saya ajak flash back ke tulisannya Pak Romi tentang munculnya sosok-sosok versatile di masa perkembangan IT secara global di dunia dan di Indonesia pada khususnya, mereka yang berasal dari berbagai bidang non IT entah itu hukum, ekonomi, bisnis, sipil, atau bahkan politik, yang mulai merambah pada bidang IT bahkan bisa jadi makin menguasai sub-sub bidang dalam IT (animasi, programming, e-commerce atau yang lainnya). Kemunculan kelompok versatile ini dengan atau tanpa disadari oleh orang-orang IT sendiri telah "memakan" lahan garapan mereka.

Setelah memaksa salah satu bilik di otak ini untuk dijejali dengan hal baru tentang procurement. Sekilas sempat melintas juga di pikiran, bagaimana seandainya bila para pelaku IT melakukan manuver balik terhadap kehadiran kaum versatile dengan cara membekali diri dengan ilmu-ilmu di luar bidang IT untuk memperlebar bentangan "sayap" mereka. Dengan kata lain, meningkatkan Personal Branding pada bidang tambahan lainnya. Dengan basic komputer yang kuat kemudian disupport dengan pengetahuan dan keahlian dalam bidang hukum misalnya atau bidang-bidang lainnya semacam pertanian, keuangan, atau bahkan seputar procurement ^_^ tentu kancah personal rivalship atau persaingan antar individu akan semakin mantap dan berkualitas.

Ada hal yang menurut saya aneh waktu ujian sertifikasi procurement tadi sore. Diperbolehkan open book, tapi hanya Buku Keppres No. 80 Tahun 2003 tentang Pedoman Pelaksanaan Pengadaan Barang/Jasa. Padahal ada cara yang lebih mudah dengan memanfaatkan komputer (laptop). Untuk melakukan sebuah pencarian pokok bahasan tertentu kan tinggal buka file pdf-nya trus gunakan saja fasilitas Ctrl+F alias searching, pasti hasilnya lebih cepat ketimbang berulang kali bolak-balik daftar isi buku Keppresnya. Alasannya hanya boleh open book, bukan open notebook, padahal substansi penggunaan laptop itu sendiri kan ya untuk membuka isi Keppresnya... bukan buat main game apalagi nge-facebook ^_^ tapi ya terserah pembuat aturannya lah ^_^ . Oh iya sebelumnya bagi yang pingin copy filenya Keppres 80 Tahun 2003 silahkan download disini (tinggal klik kanan trus pilih save link as... pdf format). Sebenarnya sudah ada versi cetak untuk perubahan ke-tujuhnya, tapi tak cari versi filenya masih blom ketemu ^_^

Kembali ke tema kali ini, satu hal yang coba saya press disini adalah bahwa untuk menghadapi meningkatnya persaingan di setiap lini dan bidang kerja, 1 skill yang pas-pasan saja tidak cukup... perkuat satu skill dan tajamkan dengan armour-armour tambahan alias core competence di bidang lainnya. Fokus tetap pada satu bidang kompetensi, tapi juga sempurnakan dengan pengetahuan ilmu lainnya ^_^ Keep the Faith!!!

19 Maret 2009

Perang antar Gank di Facebook

Satu hal lagi yang membuat saya makin kecanduan dengan Facebook, Gangster Battle [yang ini beda sama gank Nero yang sempat "naik daun" karena pernah diberitakan di televisi]. Sebuah game online dengan genre strategy yang bahkan bisa membuat saya mengesampingkan Travian (yang sudah pernah saya review sebelumnya). Fenomena game online di komunitas Facebook ini benar-benar luar biasa, perkembangan dan pertambahan anggotanya sangat pesat, bahkan Server milik Facebook sendiri sempat mengalami "kelambatan" memproses karena memang bebannya terus meningkat dengan drastis.

Apa sebenarnya yang membuat game online Gangster Battle itu menjadi sangat menarik untuk dimainkan...? Coba perhatikan snapshot-nya, ada tampilan weapon, vehicles, serta investment. Ketiga unsur itulah yang menjadi "roh" dari game ini. Seperti layaknya kisah kehidupan para Gangster di film-film action yang selalu berusaha untuk menjadi nomor satu di daerahnya... untuk mencapai tujuan itu maka diperlukan senjata-senjata yang tentu saja bila harganya semakin mahal maka daya hancurnya juga semakin bagus, ada M16, AK 47, Flak jacket, bahkan ada juga RPG dan Rocket launcher. Aksi serang antar gank ini juga diwarnai dengan adanya fasilitas vehicles yang tampil dengan bebagai macam merk dan model, contohnya sedan Audy S4 atau Suburban Bulletproof, bahkan ada juga Cigar boat. Untuk dapat membeli berbagai macam weapon dan vehicles tadi dibutuhkan uang (dollar), dan untuk mendapatkan uang tersebut sebuah family gank harus merampok gank lainnya, menyelesaikan sebuah misi atau bisa juga dengan membeli investasi untuk mendapatkan revenue (pendapatan tetap).

Salah satu keunikan lain dari game ini adalah pada keanggotaan family-nya, semakin banyak anggota family-nya maka statistik pembawa senjata pada attack atau defence-nya tentu akan semakin bagus (tergantung pengaturan alokasi anggota family). Dan satu-satunya cara untuk merekrut anggota family adalah dengan memiliki teman/friend sebanyak-banyaknya di Facebook.

Cara sederhana untuk mendapatkan uang adalah dengan menyelesaikan sebuah mission. Pilihan misi ini disesuaikan dengan tingkat/level gangster-nya, semakin tinggi levelnya, semakin banyak pula ragam pilihan misi dan semakin meningkat pula uang yang akan dihasilkan, aturan tersebut berlaku pula pada weapon dan vehicles. Gangster Battle benar-benar membangkitkan kembali naluri Gamerku... ^_^

Peperangan antar gank ini diatur sedemikian fair-nya sehingga sebuah family gank yang levelnya terlalu tinggi tidak diperbolehkan menyerang gank yang levelnya terlalu rendah. Range yang diijinkan hanya sampai dengan 2 tingkat di atas dan 2 tingkat di bawahnya. Misal sebuah family memiliki level 20, maka hanya boleh menyerang family lain yang berada di level 21 sampai dengan level 18. Masih banyak lagi keunikan-keunikan lain yang diusung game bawaan Facebook ini yang tidak mungkin saya sebutkan satu per satu. Mendingan coba aja sendiri, gratis kok, nggak ada ruginya kan?! Kalo mo daftar dan ikutan perang gank silahkan KLIK DISINI. Oh ya jangan lupa, kamu sudah harus memiliki account di Facebook dulu, kalo blom punya... nah loh kemane aja bang selama ini?! hidup di gua?! ^_^ hehehe... just kidding Sob, masak belom pernah dengar sich website dengan traffic rank nomor 5 di dunia setelah Yahoo, Google dan Youtube (menurut Alexa.com) yang bahkan nyaris "membunuh" friendster dan Yuwie ini! Eit-eit, tunggu dulu, dah pernah punya friendster blom?! Jangan-jangan malah nggak pernah buka webnya... kalo email nggak punya, friendster nggak tau, blog apalagi, facebook lebih-lebih... mending nggak usah diterusin mbacanya daripada nggak nyambung dan makin puyeng ^_^ lagi-lagi just kidding Sob!

Kalo blom punya account Facebook ya daftar dulu donq... masak daftar dulu-lah?! Nggak usah jaim, jayus apalagi jablay... masih banyak juga kok sodara-sodara kita di-sono yang belum punya Facebook... ^_^

Sebenarnya ada rasa sedikit kecewa dengan Google Inc. Kenapa bukan mereka yang menciptakan komunitas game online seperti ini?! Kenapa mesti Facebook duluan?! Tapi sapa tau aja Sergey Brin dan Larry Page sedang menyiapkan "senjata-senjata" maut Google yang lebih hebat dari Gmail, Blogspot, Google Earth atau bahkan Google OS sekalipun. Bukan mustahil bila nantinya Facebook akan dibeli juga oleh Google Inc. seperti nasibnya Youtube yang telah laku ditawar oleh Google Inc. senilai lebih dari 1,6 Milyar US Dollar (coba deh di-kurs ke rupiah, gila nggak tuch! berapa trilyun rupiah coba...?! ^_^)

16 Maret 2009

Kemesraan...

Ada oleh-oleh dari status "Offline" selama satu malam kemarin, sebuah kemesraan sejati...



Salut bang Dickin!!! ^_^

13 Maret 2009

The Eight Laws of Personal Branding

  1. The Law of Specialization: A great Personal Brand must be precise, concentrated on a single core strength, talent or achievement. You can specialize in one of many ways: ability, behavior, lifestyle, mission, product, profession or service.

  2. The Law of Leadership: Endowing a Personal Brand with authority and credibility demands that the source be perceived as a leader by the people in his/her domain or sphere of influence. Leadership stems from excellence, position or recognition.

  3. The Law of Personality: A great Personal Brand must be built on a foundation of the source's true personality, flaws and all. It is a law that removes some of the pressure laid on by the Law of Leadership: you've got to be good, but you don't have to be perfect.

  4. The Law of Distinctiveness: An effective Personal Brand needs to be expressed in a way that is different from the competition. Many marketers construct middle-of-the-road brands so as not to offend anyone. This is a route to failure because their brands will remain anonymous among the multitudes.

  5. The Law of Visibility: To be successful, a Personal Brand must be seen over and over again, until it imprints itself on the consciousness of its domain or sphere of influence. Visibility creates the presumption of quality. People assume because they see a person all the time, he/she must be superior to others offering the same product or service.

  6. The Law of Unity: The private person behind a Personal Brand must adhere to the moral and behavioral code set down by that brand. Private conduct must mirror the public brand.

  7. The Law of Persistence: Any Personal Brand takes time to grow, and while you can accelerate the process, you can't replace it with advertising or public relations. Stick with your Personal Brand, without changing it; be unwavering and be patient.

  8. The Law of Goodwill: A Personal Brand will produce better results and endure longer if the person behind it is perceived in a positive way. He/she must be associated with a value or idea that is recognized universally as positive and worthwhile.
Kedelapan Prinsip Personal Branding di atas saya dapat dari Peter Montoya, salah satu dari sekian banyak pakar preneurship. Sengaja tidak saya translate ke dalam bahasa Indonesia, takut menjadi berkurangnya resultan makna karena banyaknya tarikan perubahan bahasa.

10 Maret 2009

Sayangi sel tubuhmu...

Sedikit menyinggung masalah Personal branding... loh kok bisa?! Metode tidur 5 jam sehari yang diterapkan oleh seorang pakar IT sekelas Romi Satria Wahono dilihat dari sudut pandang kesehatan ternyata ada sisi positifnya, walaupun ada juga yang oleh beberapa orang dianggap berdampak negatif, yaitu kegemukan ^_^ (bener! nggak becanda!). Sebelumnya coba simak artikel dari blog tetangga berikut...

Dokter Li Feng di Taiwan University Hospital pernah mengidap kanker limpa. Orang yang menderita penyakit yang sama dengan dirinya, ada yang sudah koma, bahkan ada yang sudah meninggal, tapi beliau justru masih hidup dengan sehat. Inilah rahasianya...

Orang-orang yang suka bergadang di kota besar umumnya baru mulai tidur jam 2 atau 3 pagi, Dokter Li Feng justru sudah bangun. Terlebih dulu meminum segelas air putih, lalu mulai bermeditasi dan berolahraga. Setelah makan semangkok bubur 5 jenis padi-padian, jam 7 pagi ia berangkat kerja. Setiap malam jam 8 di saat orang kantoran masih sibuk lembur, Dokter Li Feng sudah mulai bermeditasi, dan jam 9 malam waktunya beliau tidur. Makanannya sangat sederhana dan hambar, siang hari makan sayur dan nasi yang dimasak sendiri, makan malam hanya mengkonsumsi sebanyak 1/2 atau 1/3 porsi di siang hari, makanannya sehari - hari adalah sayur - sayuran ditambah dengan padi-padian.

Sulit dibayangkan bahwa 30 tahun yang lalu Dokter Li pernah mengidap kanker limpa, para dokter kanker yang dulu mengobatinya bahkan ada yang telah meninggal dunia, sedangkan Dokter Li bahkan masih hidup sehat hingga saat ini. Jika ditanya mengapa, jawaban yang tepat adalah :


Selama 30 tahun ini, dalam pekerjaannya, Dokter Li melihat hidup mati dan tumbuh kembang sel tubuh manusia lewat mikroskop. Beliau berkata, pada saat orang bahagia, sel tubuh akan semakin sempurna dan bulat, seperti anak muda usia 18 tahun; tetapi saat kita sedang marah, sel tubuh akan berubah seperti orang usia 80 tahun, keriput dan menyusut. Sel tubuh yang sehat dengan sel tubuh yang sakit sama sekali berlainan, “sel kanker bentuknya tidak beraturan”. Beliau berkata, semakin memahami sel tubuh, semakin dirinya merasa malu karena dulunya pernah memperlakukan sel tubuh dengan tidak baik, hingga akhirnya beliau belajar untuk “menghargai sel tubuh”, tubuhnya baru perlahan - lahan membaik. Karena telah hidup bersama dengan sel kanker selama 30 tahun, banyak orang yang datang kepadanya untuk bertukar pengalaman.

Yang dimaksud dengan “menciptakan lingkungan yang baik untuk sel tubuh” sesungguhnya adalah hal yang sudah sering dibicarakan banyak orang, yakni : Siklus hidup yang teratur, makan makanan yang bergizi, serta berolah raga.

Mengapa setiap hari pukul 11 malam kita diharuskan untuk tidur? Sebab pukul 11 malam hingga pukul 3 dinihari adalah waktu bekerjanya sistem peredaran darah di hati untuk membuang racun. Dalam keadaan tidur tersebut, tubuh terbaring sempurna, hati akan gepeng merata, sehingga akan dipenuhi dengan darah. Pada waktu itu, hati akan membesar hingga 2-3 kali ukuran di saat normal. Jika di malam hari pukul 11 masih tetap duduk atau berdiri, beliau mengatakan, “maka hati akan seperti hati ternak yang dijual di pasar, tidak mengandung cukup darah.”

Contoh lain : Paru-paru. Paru-paru dapat menampung oksigen sebanyak 6.000 mili kubik udara, namun pada saat duduk di kursi, setiap kali bernafas oksigen yang masuk hanya 1/2 liter saja, berarti cuma seperduabelas kapasitas paru-paru yang terpakai. Manusia masa kini setiap hari hidup dengan duduk di kantor, naik kendaraan, naik lift, dengan kapasitas bernafas hanya sekitar 500 mili-1 liter saja, sisa kapasitas paru-paru yang ada hanya sebagai cadangan saja. Li Feng berkata, “Ibarat seseorang yang memiliki 12 buah ruangan di rumahnya, tapi karena setiap hari sibuk dengan pekerjaan di luar rumah, begitu pulang ke rumah, yang digunakan hanya satu ruangan saja yaitu ruang tidur.” Jika hendak memanfaatkan setiap rongga di dalam paru-paru, satu-satunya cara adalah berolah raga. Sebab di saat olahraga keras otot-otot tubuh akan menghabiskan jauh lebih banyak oksigen dari pada kemampuan suplai oksigen yang dimiliki paru-paru, kecepatan bernafas setiap menit akan bertambah 1 kali lipat, dan setiap kali menarik nafas udara yang tersedot ke dalam paru-paru akan bertambah 5 kali lipat, selain itu bernafas dalam-dalam juga dapat menyebabkan udara memenuhi setiap rongga paru-paru yang biasanya tidak pernah terisi udara. [Itulah kenapa minggu-minggu ini lagi mo lanjutin lagi rutinitas fitness yang dulu pernah terhenti, oh-ya disini saya tidak akan menyinggung tentang rokok, karena sudah tertulis bahaya dan efek negatif rokok di bungkusnya ^_^]

Bagaimana...? Tertarik mencoba untuk lebih menghargai sel tubuh anda sendiri? Makanya jangan salah sangka dulu dengan istilah Kurangi tidur yang sempat saya posting di blog ini... Tidur mulai jam 9 atau 10 malam, lalu bangun jam 3 pagi, lakukan peregangan otot (mirip dengan pemanasan kalo mo badminton atau sepakbola). Minum air putih secukupnya, lalu mulai deh.. NGE-BLOG... hweheheheh... ^_^ searching apapun yang bermanfaat, download apapun yang bermanfaat, baca artikel apapun yang bermanfaat, serap ilmu sebanyak mungkin karena waktu yang tersedia terbatas hanya sampai Shubuh. Sedangkan dampak negatif yang oleh beberapa orang dihindari, justru buat saya malah bermanfaat (soalnya lagi memprogram nambah bobot ^_^), karena bangun di pagi buta bikin perut jadi mudah laper... Selamat Makan!

09 Maret 2009

e-Learning untuk anak-anak TK

Lagi-lagi mendapatkannya secara tidak sengaja, IXL... sebuah website penyedia jasa e-learning untuk anak-anak usia pra sekolah sampai dengan SD. Sebuah metode pembelajaran yang sekilas dari tampilannya lebih mirip dengan sebuah Game.

"e-Learning", istilah yang sudah tidak asing lagi di telinga kita (kalo sampe ada yg bilang belum pernah denger... "Kemane aja bang selama ini, hidup di gua ya?!" ^_^) telah merasuki berbagai lini dan usia, termasuk anak-anak TK. Sebuah sistem pembelajaran yang mungkin dirasakan oleh anak-anak yang mengikutinya tidak lagi merasa sedang belajar, tapi bermain. Tentu saja efeknya bisa jadi lebih optimal daripada pembelajaran cara konvensional yang sudah kuno. Anak-anak akan merasa lebih rileks, tanpa beban dan bisa jadi malah akan semakin antusias mengikuti "alur permainan".

Pelayanan jasa e-learning yang diterapkan oleh IXL sangat sederhana. Sayangnya untuk menjadi member, kita perlu merogoh dolar yang menurut saya terbilang agak mahal ^_^. Ada 2 tipe keanggotaan, yaitu sebagai orangtua atau sebagai guru. Tapi tenang saja, IXL masih memberikan layanan gratisnya untuk menu-menu dasarnya. Lumayan buat "nyinaoni online" si Afa. Dan ternyata hasilnya menurut saya sangat memuaskan, Afa yang baru 3 tahun bisa dengan cepat mencerna materi, memang sih masih pake bahasa Inggris, tapi kan ada bapaknya yang ntranslate-in ^_^, malah saking asyiknya si Afa jadi kayak ketagihan, tiap abis maghrib minta diajarin main IXL. Mulai dari berhitung benda, membedakan bentuk bidang (lingkaran, kotak, dll), menentukan posisi benda (kanan, kiri, luar, dalam, dll).

Tingkat kesulitannya sangat beragam, disesuaikan dengan usia si anak tentunya. Tinggal pilih tipe usia si anak, lalu mulai deh "permainannya" dengan cara menyorotkan kursor pada soal yang diinginkan. Saya jadi sempat kepikiran pingin buat kayak gituan yang berbahasa Indonesia tentunya, pasti bakal banyak yang pake (tapi ntar mo nunggu partnernya nongol dulu... ^_^)

Rasanya bukan hal yang aneh bila saya mereview dan membahas sebuah website seperti IXL ini, saya tidak dibayar oleh IXL atau karena alasan lainnya yang sifatnya komersil. Bukan karena itu, tapi lebih karena memang kebetulan IXL ini memang bisa "dimanfaatkan" terutama oleh para orang tua yang memiliki putra-putri yang masih duduk di bangku TK maupun SD. Bukankah tanpa kita sadari sekaligus juga memberikan pelajaran internet untuk si anak sejak dini...

07 Maret 2009

Menjelang Pemilu 2009

Tadi malam, secara tidak sengaja saya nonton acara Panggung Democrazy Demokrasi di Global TV. Sebuah ajang unjuk kemampuan sekaligus kegiatan kampanye terbuka dari berbagai macam partai politik yang akan mengikuti Pemilu nanti.

Jujur setelah mengikuti acara tersebut sampai selesai, saya bener-bener kagum dengan caleg-caleg yang diusung oleh parpol-parpol semalam (saya tidak akan menyebutkan nama-nama parpol yang bertanding tersebut ^_^ karena ada alasan tertentu). Dilihat dari cara mereka ber-argumen, berpendapat, cara menjawab, mengelak dan berkelit sangat lihai dan cekatan menunjukkan bahwa intelektualitas mereka sangat tinggi dan benar-benar "menguasai materi".

Walaupun masing-masing caleg berasal dari parpol yang berbeda, menurut saya ketiganya memiliki misi yang sama : memperbaiki republik ini. Sama-sama masih muda, sama-sama memiliki pemahaman yang dalam tentang pemerintahan, dan yang jelas sama-sama berani melakukan "pendobrakan" pada hal-hal yang selama ini dianggap keliru. Saya tidak melihat adanya penyerangan ataupun perbedaan signifikan yang membuat terjadinya sebuah dominasi maupun intimidasi. Saya melihat sebuah wajah-wajah muda dan baru yang saya percaya, mereka akan membawa perubahan yang baik pada iklim politik di Indonesia ini. Saat panelis menjabarkan rata-rata penghasilan (gaji plus berbagai macam tunjangan) dari seorang anggota Dewan yang mencapai lebih dari 30 juta rupiah per bulan, dengan MANTAP ketiga caleg tersebut berani menyatakan akan memotong sebagian gaji mereka itu untuk kepentingan sosial.

Ketika seorang caleg dari partai A memiliki kemampuan dalam ilmu ekonomi, kemudian caleg dari partai B memilki kemampuan dalam ilmu pemerintahan, selanjutnya caleg dari partai C juga ahli dalam bidang pendidikan dan sosial, kemudian begitu seterusnya. Jika setiap parpol mengusung seorang sosok caleg yang benar-benar unggul dari segi kualitas ilmu dan tentu saja juga luhur dari segi moralnya, saya melihat masa depan republik ini akan semakin baik. Semoga saja wakil rakyat yang terpilih nanti benar-benar para wakil rakyat sejati yang memang berjuang untuk rakyat, bukan partai ataupun golongannya sendiri.

Lalu terbersit dalam pikiran, bila mereka memang berniat benar-benar berjuang untuk memperbaiki Republik ini, lalu apa yang bisa kita lakukan untuk negri ini (yang notabene bukan caleg). Yang jelas golput bukanlah pilihan cerdas! Menyia-nyiakan suara kita adalah wujud dari kemunafikan kita sendiri, tidak ada rasa tanggung jawab sebagai seorang warga negara yang baik. Munculnya mosi tidak percaya yang membabi-buta tidak akan membawa negara ini ke arah perbaikan sama sekali. Ingat! anda golput atau tidak, pemenang Pemilu akan tetap berkuasa. Jadi, cerdaslah menjadi pemilih, tugas sebagai warga negara yang bertanggung jawab adalah turut mendukung perbaikan di negri ini, gunakan hak pilih dengan cara benar untuk memilih wakil yang BENAR! Sekali lagi pilihlah wakil rakyat yang BENAR!

Anda bingung memilih karena tidak tahu bahkan tidak kenal sama sekali dengan para caleg!? Disinilah tugas warga negara yang sebenarnya, baca situasi, pertajam kepekaan sosial, ikuti perkembangan berita terutama seputar yang terjadi di negri kita. Kita akan melihat siapa saja sebenarnya orang-orang yang memang layak dan berkompeten untuk "memimpin perbaikan" di negri ini...

06 Maret 2009

Survey Berhadiah : Daya Saing Indonesia

Sekedar ingin menyebarkan info "berhadiah" buat para Readers...

Rekan-rekan, Mohon bantuannya untuk memforward ke milis/rekan lain.
Saya dan para professor dari 65 negara sedang melakukan survey untuk membandingkan daya saing 65 negara termasuk Indonesia. Survey online berbahasa Inggris ini sifatnya adalah akademis dan non profit. Tidak hanya itu saja, saya harus mengeluarkan uang hadiah untuk merangsang teman-teman mengikuti survey ini :-)

Survey tersedia on-line di


SELURUH PERTANYAAN MERUJUK tentang kondisi INDONESIA secara umum.. Jadi, survey ini bukan survey yang sulit dijawab. Survey ini terbuka untuk orang yang tinggal di Indonesia dan memiliki pekerjaan tetap tanpa memandang jabatan. Survey ini memakan waktu sekitar 30 - 40 menit dan pesertanya akan diundi untuk mendapatkan hadiah.

Peserta survey akan langsung di diskualifikasi jika menunjukkan salah satu hal berikut:
1. Menyelesaikan survey dalam waktu kurang dari 30 menit.
2. Menjawab hanya sebagian pertanyaan saja.
3. Asal-asalan menjawab (bisa diketahui dari data mining).

Sesuai permintaan beberapa teman, deadline survey saya perpanjang Tapi survey akan saya tutup jika saya diminta mengirim data segera. Jadi mohon mengisi survey secepatnya. Peserta survey yang tidak saya diskualifikasi akan berhak untuk mengikuti undian untuk mendapat satu dari 3 hadiah berikut:

Hadiah pertama: Rp. 2 juta rupiah.
Hadiah kedua: Rp. 1 juta rupiah.
Hadiah ketiga: Rp. 0,5 juta rupiah.

Survey codes:
0 = I strongly disagree with the statement.
5 = I am in the middle position regarding that question.
10 = I strongly agree with the statement.

How to answer the survey questions?
. Please evaluate Indonesia.
. Checking a number between 0 and 3 means that you do not agree.
. Checking a number between 7 and 10 means that you agree.

Selamat mengikuti dan terima kasih atas partisipasinya. Jabat erat,
Ahmad Syamil
Associate Professor
College of Business
Arkansas State University
http://www.clt. astate.edu/ asyamil/

Sedikit info, Bapak Ahmad Syamil adalah seorang Profesor yang turut mengelola http://groups.yahoo.com/group/Free-English-Course/ Sebuah forum bebas tempat untuk berlatih bahasa Inggris...

04 Maret 2009

Sertifikasi IT untuk Personal Branding

Saya mendapatkannya secara tidak sengaja melalui Googling dengan menemukan sebuah web milik orang Kaliwungu-Kendal yang bekerja di perusahaan Freeport, mas Ahmad Masykur. Dari mas Ahmad ini saya mendapatkan link menuju sebuah website penyedia jasa sertifikasi IT, sebuah "tools" yang berguna untuk menjajal kemampuan kita di bidang IT. Brainbench, sebuah website yang memberikan layanan berbagai macam tes online seputar pengetahuan IT (dibagi dalam beberapa kriteria bidang IT). Hasil tes akan "dihargai" dengan sebuah sertifikat yang dapat dilihat secara online juga. Beberapa test masih bersifat FREE, tetapi untuk dapat mengikuti tes lanjutan yang sifatnya expert, kita perlu merogoh kocek beberapa dolar ^_^ sekaligus untuk mendapatkan versi cetak sertifikat aslinya. Hanya sedikit catatan saja bahwa seluruh tes yang disediakan adalah berbahasa Inggris, jangan berharap mendapatkan tes yang menggunakan bahasa Indonesia di Brainbench ^_^

Snapshot berikut ini adalah salah satu hasil tes yang telah saya ikuti, yaitu Computer Fundamentals (Win XP) Test (intermediate). Tes terdiri dari 40 soal pilihan ganda dengan waktu menjawab per soalnya sekitar 2 menit, dan seluruhnya dalam bahasa Inggris. Hasil tes saya memang tidak sempurna, tetapi paling tidak masih di atas rata-rata heheheh... ^_^ (bueh, mulai deh narsisnya), silahkan klik pada link atau image untuk melihat hasil tes. Sertifikat IT online dari Brainbench ini berlaku sampai dengan kurun waktu 3 tahun ke depan. Rencana jangka menengah ini saya akan coba ikuti tes-tes lain yang masih masuk dalam "jangkauan" saya (dan tentu saja yang sifatnya FREE ^_^).

Sertifikasi IT online seperti di atas juga disediakan secara lokal di Indonesia (berbahasa Indonesia) yang dipelopori oleh PC Media. Hanya saja ujian sertifikasi yang diadakan terbatas hanya seputar Microsoft Office saja (Word, Excel, Access maupun Powerpoint). Kalau mau mencobanya, saya sarankan untuk menggunakan browser Internet Explorer, untuk mengikuti tes online tersebut klik disini. Saya juga sudah mencoba mengikutinya, dan sekali lagi, walaupun hasilnya tidak cumlaude sempurna, tapi tetap masih diatas standar ^_^

Yang jelas kalo memang serius ingin "menapaki jalan legenda yang sunyi tanpa suara, dan terjal penuh aral, menuju satu goal, yang dinamakan dengan Personal Branding pal!" (hayah... pake di-gurindam-in segala ^_^), maka mengasah kemampuan diri dengan mengikuti sertifikasi IT online seperti di atas adalah sebuah keharusan. Jujur saja setelah mengikuti tes-tes sertifikasi IT online ini, di satu sisi saya merasa ternyata saya ini bukan apa-apa, pengetahuan yang saya miliki dan tekuni selama ini benar-benar nyaris tidak berarti dan tidak berguna. Tapi di sisi lain, semangat untuk membaca dan belajar justru MEMBARA penuh rasa dan karsa! Semakin tamak dan ingin saya mencari dan mereguk samudera ilmu IT sebanyak-banyaknya... Majulah IT Indonesia! Merdeka!

03 Maret 2009

Regenerasi itu PENTING!

Ya... Karena hidup ini tidak selamanya!
Kalimat di atas hanya sekedar tuk menyegarkan kembali ingatan kita... Bahwa betapa pentingnya KADERISASI. Eits-eits sabar... postingan ini nggak ada hubungannya dengan politik apalagi parpol-parpol-an, karena sepertinya kata "kaderisasi" di masa-masa ini biasanya identik dengan parpol dan kampanye-nya. Ada koridor pembatas yang sangat tegas dan jelas bahwa saya tidak akan menyinggung dunia politik : PNS harus NETRAL. Bukan karena takut dengan sanksi dan konsekuensinya, tapi lebih pada karena aturan mainnya memang harus seperti itu.

Regenerasi yang saya maksudkan disini lebih bersifat secara global di setiap bidang. Mulai dari organisasi terkecil dalam masyarakat yang disebut dengan Keluarga sampai dengan organisasi yang terbesar yang dikenal dengan nama Negara. Mungkin lebih besar lagi adalah bumi... (itu juga kalo memang ada kehidupan lain di luar sana... alias ALIEN ^_^).

Seorang buruh tani akan dikatakan sukses dan berhasil bila anaknya besar menjadi juragan sawah. Seorang guru dapat dikatakan brilian bila anaknya tumbuh menjadi dosen yang pintar dan dihormati. Seorang Bapak yang lulusan SMA akan dikatakan hebat bila anak-anaknya lulus Sarjana dengan predikat terbaik... Dan sebuah negara akan dikatakan luar biasa dan maju bila mampu melahirkan generasi-generasi muda yang dari segi kualitas dan moralnya jauh lebih baik dari generasi sebelumnya! Itu semua hanyalah segelintir sampel yang menurut saya dapat menerjemahkan makna secara kasat dari kata regenerasi.

Republik ini akan hancur dengan mudah bila seorang manusianya atau kelompok manusianya tertentu yang terus-menerus selalu memikirkan kepentingan dan kebutuhannya sendiri seumur hidupnya. Itu berarti belum ada kesadaran dan pemahaman makna bahwa setiap yang bernyawa itu pasti akan mati...
An awesome colony atau disebut juga dengan organisasi yang hebat adalah organisasi dimana pemimpinnya memiliki pandangan dan pola pikir yang "besar" bukannya sempit dan kolot. Bagaimana kita yakin bahwa bumi ini bulat?! Coba ciptakan pesawat ulang alik, lalu terbang ke bulan dan perhatikan bentuk bumi dari sana... bukankah bumi itu memang bulat?! Pandanglah negara ini seolah-olah kita memandang bentuk bumi dari bulan...

Dalam sebuah artikel dari blog tetangga, membeberkan rahasia tentang bakat-bakat kepintaran yang menurun pada kaum Yahudi. Tidak ada maksud apapun karena menyebut nama umat ini, hanya kebetulan saja contoh yang terkenal yaitu Albert Einstein adalah seorang yahudi (baca biografinya disini), bahkan Sergey Brin (Presiden Google Inc. yang menemukan dan membangun Google bersama Larry Page dengan metode search engine-nya yang luar biasa rumit) juga keturunan yahudi. Ketika seorang wanita yahudi mengetahui bahwa hasil tes kehamilan mereka positif, maka seluruh aktivitas-aktivitas positif segera mereka lakukan. Mereka akan meningkatkan asupan gizi terutama dari daging ikan dan menyingkirkan kepala ikan karena menurut penelitian mereka zat yang terkandung dalam kepala ikan justru merugikan pertumbuhan otak janin. Saat makan dengan lauk ikan tidak akan dicampur dengan daging, karena keduanya bila dimakan secara bersamaan akan saling "menghancurkan". Memilih untuk makan buah terlebih dahulu sebelum makan yang sebenarnya. Ibu yang hamil itu juga akan sering bermain piano dan biola di rumah dan sering "bermain" matematika di malam harinya, pokoknya segala kegiatan yang menurut penelitian mereka akan berdampak positif dan baik untuk janin mereka akan selalu mereka lakukan dalam kondisi apapun, tujuannya tidak lain adalah demi kebaikan si bayi, demi regenerasi yang lebih baik!

Oh iya satu hal lagi (yang ini mungkin bisa jadi kontroversi... ^_^) bagi orang yahudi rokok itu TABU, menurut penelitian mereka zat yang dikandung dalam rokok akan sangat menghancurkan sifat genetis unggulan pada keturunan mereka, nikotin akan merusak inteligensia pada anak (dari sejak masa produksi sperma ayah yang pecandu rokok), dengan kata lain anak-anak para perokok akan cenderung menjadi "lambat" dan dungu... Percaya atau tidak, saya kembalikan kepada para readers ^_^. Kaum yahudi begitu peduli dengan regenerasi sampai mampu mengesampingkan kebutuhan egoisme mereka untuk merokok, bagaimana dengan orang-orang di negri ini, apakah para perokok itu tidak tahu?! Atau karena mereka tidak peduli lagi bahkan dengan keturunannya sendiri, dengan regenerasi-nya sendiri dan bahkan dengan regenerasi bangsa ini?! Yang jelas setahu saya selama ini ideologi seorang perokok itu mampu mengalahkan apapun, ya apapun... (dan menurut saya, itu menyedihkan). Tak perlu lagi saya ingatkan sepak terjang Israel membantai rakyat Palestina beberapa waktu lalu, mereka tidak peduli dengan penderitaan anak-anak Palestina yang tidak bersalah, mereka hanya sangat peduli dengan kaumnya sendiri, generasi mereka sendiri. Sedangkan kita? Bahkan dengan calon generasi muda bangsa kita sendiri kita TEGA berujar "rak urusan! pinter bodho urusanmu nang! pokoke sing penting aku iso seneng dewe!" (baca:nggak peduli! pintar atau bodoh itu urusanmu nak! yang penting kesenanganku sendiri!), lalu bagaimana nasib bangsa ini selanjutnya?! Sangat ironis...

Mari perbaiki pandangan dan pola pikir kita, berpikir lebih "besar" dan lebih baik, dan tentu saja ikuti dengan tindakan nyata, karena sekali lagi... Hidup ini hanya sekali! Jangan sampai hati kecilmu sendiri men-cap dirimu sendiri sebagai orang kerdil yang acuh tak acuh! Bingung mo mulai darimana??? Pertama, mulailah dengan menjadi pembaca yang cerdas. Baca pengetahuan apapun yang baik, olah dan cerna dengan baik, lalu muntahkan hehehe... yang benar aplikasikan dalam diri kita secara nyata ^_^. Bangkitlah Indonesiaku!

02 Maret 2009

Kenapa Nge-Blog?! [bag 2]

Ngeblog melatih kita untuk menulis, setiap kali akan menuliskan sesuatu paling tidak kita akan menilai sendiri pantaskah tulisan "ini" kita masukkan blog?! Blog melatih kita untuk bereksperimen dengan kemampuan kita sendiri, turut menentukan arah bidang tulisan kita. Blog juga berpengaruh dalam melatih dan mengembangkan kepekaan sosial, saya jadi semakin suka mengikuti perkembangan berita secara umum, lebih spesifik lagi perkembangan IT di Indonesia dan dunia. Setiap ada event penting selalu ingin turut terlibat sekaligus meliputnya (jadi mirip wartawan tanpa surat kabar ^_^). Yang jelas masih banyak efek-efek positif dari bermain blog yang mungkin juga masih belum sempat saya eksplorasi.

Ada efek yang cukup signifikan akan kita rasakan bila "menggeluti" blog dengan baik, pertama : teman akan terus bertambah, kedua : personal branding. Sabtu pagi jam 6 kemarin saya dapat telepon dari Bandung, namanya Mbak Yanti, sungguh di luar dugaan ternyata beliau tahu saya dari blog ini. Rupanya Mbak Yanti tertarik melakukan penelitian dengan volunteer-volunteer revolusi IT (hayah kayaknya kok hiperbola deh ^_^) di Kendal, khususnya tentang masalah e-Learning. Kebetulan saya kenal baik dengan Pak Pur, dan saya pikir e-Learning ini salah satu bidang yang sedang digeluti oleh Pak Pur, terus saya kenalkan Mbak Yanti dengan Pak Pur. Cerita pun terus berlanjut ke Facebook... Mbak Yanti bilang insyaallah mo main ke Kendal, welcome Mbak! Dengan blog jelas orang jadi bisa saling mengenal...

Dari blog BKD Kendal pun juga begitu, dulu waktu masa-masa pengadaan CPNS banyak yang menghubungi dan bertanya melalui sms, telepon, ataupun email. Ada satu rasa nikmat yang nggak bisa dituangkan dalam blog ini ketika saya bisa melayani orang lain, rasa puas ketika orang lain merasa terbantu dengan informasi ataupun pelayanan yang kita sajikan. Mungkin disinilah letak nikmatnya menjadi Civil Servant, atau yang lebih dikenal dengan PNS sebagai pelayan masyarakat.

Walaupun kadang ada juga yang menganggap apa yang selama ini saya lakukan hanyalah bentuk narsisme dan sikap show off yang nggak jelas dan dibuat-buat. Tapi hey..., bukankah setiap orang bebas berpendapat?! Saya sendiri juga tidak menyangka bisa nulis blog sampe sebanyak dan sejauh ini ^_^ Mo tau rahasianya?! Nih...
  1. Kurangi tidur
  2. Kurangi tidur
  3. Kurangi tidur
Suer, nggak becanda kok. Ilmu di atas saya dapat dari Romi Satria Wahono. Tapi ada satu yang mungkin bisa saya tambahkan yang ke-empat yaitu : Banyak membaca! terutama tulisannya Pak Romi ^_^ Bener kok, banyak membaca akan melatihmu jadi mahir menulis! Semakin mahir menulis akan membuatmu menjadi semakin kritis berpikir! Dan kritis dalam berpikir adalah satu syarat membentuk Personal Branding... Berani berpikir, berani bertindak, dan berani "beda" dari yang lain!

Lazada Indonesia